Warnet Dirampok, 11 CPU Raib

JAKARTA-Warnet yang buka 24 jam disatroni garong di Jalan Raya Bogor, Ciracas, Jakarta Timur, Sabtu (28/11) pagi. Pelaku yang berjumlah tiga orang, sempat menodongkan senjata tajam kepada seorang karyawannya.

Wahyu Hidayat, 22, penjaga warnet “Alfanet”, sekitar Pk.04.00, sedang menunggu warnet seorang diri. Kebetulan warnet sedang sepi karena beberapa pelanggan baru saja pulang.

Tak lama kemudian, masuk tiga orang yang datang memakai mobil dan menggunakan penutup wajah. Salah seorang dari mereka langsung menghampiri Wahyu dan menodongkan pisau ke perutnya. Sedangkan dua orang lainnya, mencari-cari uang di laci meja.

Kawanan garong pergi dengan membawa 11 buah CPU dan uang tunai Rp400 ribu. Kasus ini ditangani Polsek Ciracas.
Share this article :
|
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. LINTAS GLOBAL - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger